Home / Pendidikan

Rabu, 7 Juni 2023 - 09:45 WIB

SMAN 1 Teupah Barat Sekolah di Kepulauan Luluskan 25 Siswanya di Jalur SPAN-PTKIN

Kepala SMA Negeri 1 Teupah Selatan, Muhammad Kasdi S.Pd Kamis (6/4/2023

Kepala SMA Negeri 1 Teupah Selatan, Muhammad Kasdi S.Pd Kamis (6/4/2023

BIMnews.id – Sinabang
SMA Negeri 1 Teupah Selatan salah satu sekolah di kepulauan Kabupaten Simeulue, menjadi sekolah terbanyak meluluskan siswanya di jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) tahun 2023. Sebanyak 25 siswa SMA Negeri 1 Teupah Barat dinyatakan lulus di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional – Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN – PTKIN) tahun 2023. Hal itu disampaikan Kepala SMA Negeri 1 Teupah Selatan, Muhammad Kasdi S.Pd dalam rilis yang dikirim pada hari Kamis (6/4/2023).

Kasdi mengatakan, pada seleksi jalur SPAN – PTKIN hasil pengumuman dari Kementerian Agama (kemenag) Republik Indonesia, siswanya berhasil lulus sebanyak 25 orang siswa di PTN ternama dalam dan luar Aceh. “Alhamdulillah sebanyak 25 orang siswa kelas XII tahun ini lulus di PTN melalui jalur SPAN – PTKIN.” ujar Kasdi. Dia menjelaskan, siswa yang berhasil lolos di jalur SPAN itu tersebar di berbagai Perguruan Tinggi Islam Negeri seperti, UIN Ar-Raniry, UIN Imam Bonjol Sumatera Barat, UIN M. Jamil Padang, IAIN Malikussaleh Lhokseumawe dan STAIN Tgk Dirundeng Meulaboh.

Baca Juga :  Dari Kutacane, Disdik Aceh Gaungkan Pendidikan Lingkungan Berbasis Leuser

Lebih lanjut Kasdi menuturkan, pihaknya mengingatkan bagi siswa yang telah dinyatakan lulus pada SPAN tersebut untuk segera melengkapi berkas dokumen pendaftaran ulang mahasiswa baru pada PTIN yang dipilihnya. “Semoga siswa yang sudah dinyatakan lulus ini bisa sukses dan berprestasi di PTN jalur SNBP dan PTIN jalur SPAN yang jadi pilihannya,” ungkap Kasdi. Pengumuman hasil kelulusan jalur SPAN – PTKIN tersebut disampaikan oleh ketua panitia SPAN – PTKIN Kementrian Agama Republik Indonesia, Imam Taufiq yang juga Rektor UIN Walisongo Semarang Jawa Tengah pada hari Senin, tanggal 3 April 2023 secara serentak di seluruh Indonesia.

Baca Juga :  Kadisdik Aceh Tekankan Pentingnya Aqidah Kuat untuk Generasi Berprestasi dalam Acara Bunda Saweu Sikula di SMA 10 Fajar Harapan

Pengumuman kelulusan secara lengkap dapat diakses melalui laman https://pengumuman -span.ptkin.ac.id. (**)

 

BIMNEWS.ID – CANDRA

Share :

Baca Juga

Pendidikan

Disdik Aceh laksanakan Evaluasi dan Seleksi Kepala Sekolah untuk Wujudkan Kepemimpinan Sekolah Berkualitas

Pendidikan

Kadisdik Aceh Tutup Program Kerjasama Singapura tentang ToT Perencanaan Kurikulum dan Pedagogi Bahasa Inggris

Pendidikan

Wakil Bupati Aceh Besar Buka Lomba Literasi Bertutur
Mantan Kepala SMK Negeri Penerbangan Kabupaten Aceh Besar, Saifullah. Foto: (Dokumen pribadi)

Pendidikan

PENCOPOTAN KEPALA SMKN PENERBANGAN ACEH SESUAI DENGAN PROSEDUR SAIFULLAH AKUI KELEMAHANNYA

Pendidikan

Tiga Siswa Bireuen Berprestasi di Ajang English and Science Olympic

Pendidikan

Kadisdik Aceh Tegaskan MPLS Harus Ramah dan Bebas Bullying, Instruksikan Pengawasan Ketat Melalui Cabang Dinas

Pendidikan

SEBANYAK 343 SISWA SMA ACEH TENGGARA SUKSES MENGIKUTI OSN TINGKAT KABUPATEN

Pendidikan

Santri Darul ‘Ulum Wakili Aceh Ke Nasional Diajang OBA