Home / Daerah

Sabtu, 2 Desember 2023 - 17:13 WIB

Kodam IM, Polda Aceh, Kejati Aceh dan Pemerintah Provinsi Aceh Gelar Acara Bakti Sosial, Kesehatan dan Pangan Murah Akhir Tahun 2023.

BIMnews.id | Banda Aceh

Kodam Iskandar Muda bersama Polda Aceh, Kejati Aceh dan Pemerintah Provinsi Aceh dan dibantu oleh instansi lainnya, seperti Bulog dan PMI, berkolaborasi untuk menyelenggarakan acara Bakti Sosial Kesehatan dan Pangan Murah sebagai bentuk pelayanan publik dan kepedulian terhadap masyarakat. Acara yang akan digelar selama tiga hari, mulai tanggal 03 s.d 05 Desember 2023 ini akan berlangsung di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, menjadi momentum berbagi di akhir tahun 2023.

Baca Juga :  Peninjauan Lokasi Rencana Penggantian Jembatan Krueng Woyla

 

Kegiatan ini tidak hanya digelar di Banda Aceh, namun dilaksanakan juga di seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Aceh.

 

Kegiatan ini akan melibatkan serangkaian kegiatan positif, termasuk Bhakti Sosial Kesehatan, Pasar Tani, Operasi Pasar, Pelayanan Pembuatan SIM, Pembuatan e-KTP dan identitas kependudukan digital, serta Donor Darah. Dengan menyajikan layanan-layanan ini, diharapkan dapat membantu masyarakat dapat merasakan manfaat langsung dari pelayanan publik dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Polisi Serahkan Dua Tersangka Kasus Perambahan Hutan dan Satu Tersangka Kasus Judi Online ke Jaksa

 

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan dan pangan, serta memberikan pelayanan administrasi kependudukan yang mudah diakses. Melalui operasi pasar, diharapkan harga pangan menjadi lebih terjangkau, membantu meringankan beban ekonomi masyarakat di akhir tahun. (***)

 

BIMnews.id – TAZAM

Share :

Baca Juga

Daerah

Tourist Police Polres Pesisir Barat Tolong Atlet Surfing yang Mengalami Insiden

Daerah

Karo Ops Polda Aceh Hadiri Apel Siaga Dan Pemantapan Kesiapan Atlet Aceh Mengikuti PON XXI

Daerah

Korem 012/TU Sosialisasikan Pendaftaran Bintara TNI AD Gelombang II, Gratis dan Terbuka untuk Semua

Daerah

Kadisdik Aceh Dampingi Pj Gubernur Berikan Penghargaan Siswa Berprestasi

Daerah

Suksesnya Event Pound Fit Kolaborasi antara The Reiz Suites Medan dan komunitas Time to Fit

Daerah

Berkah Seuribee, Program Kapolsek Banda Raya untuk Yatim dan Masyarakat Kurang Mampu

Daerah

Taufik Kadis ESDM Aceh Dilantik Sebagai Pj Bupati Aceh Tenggara

Daerah

Kapolda Aceh Buka Latpraops Zebra Seulawah 2024