Home / Daerah

Rabu, 17 Juli 2024 - 19:08 WIB

Kelanjutan Proses Rehabilitasi Masjid Baiturrahim, Hari Ke-24.

BIMnews.id | Banda Aceh

Proses rehabilitasi Masjid Baiturrahim di Desa Ulee Lheue, Kecamatan Meuraxa, Kota Banda Aceh, terus berjalan dengan lancar hingga memasuki hari ke-24. Proyek ini merupakan bantuan dari Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr. (Han) dan Paguyuban DBK, yang dimulai pada Rabu (17/07/24).

 

Sebanyak 19 pekerja terlibat dalam proyek ini, terdiri dari 10 orang dari Yonzipur 16/DA, 3 orang dari Zidam IM, dan 6 orang dari masyarakat sipil. Pekerjaan ini diawasi langsung oleh Letnan Dua Czi Jaka Saputra yang bertindak sebagai perwira koordinator dan pengawas lapangan.

Baca Juga :  Danrem 012/TU Kolonel Inf Benny Rahadian Kunjungi Dayah Ruhul Qur'ani 

 

Hingga hari ke-24, progres riil kemarin telah mencapai 88,94% dan saat ini mencapai 92,98%, dengan progres rencana sebesar 92,89%, sehingga terdapat deviasi positif sebesar +0,09%.

 

Pekerjaan yang dilakukan meliputi relief dinding dan tiang, pengecatan dinding tempat wudhu, acian tiang kolom tempat wudhu, pemasangan dinding keramik tempat wudhu, pemasangan granit lantai untuk selasar, dan pemasangan lantai granit untuk akses kursi roda.

Baca Juga :  Wakili Kapolda Aceh, Dirreskrimsus Ikuti Rakor Penangulangan Karhutla

 

Proyek ini diharapkan dapat selesai tepat waktu dengan hasil yang memuaskan, sehingga dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang beribadah di Masjid Baiturrahim. (***)

 

BIMnews.id – TAZAM

Share :

Baca Juga

Daerah

MALAM INI RAPI KOTA BANDA ACEH AKAN MELAKSANAKAN CHEK IN NET SPESIAL HUT RI 78

Daerah

Polisi di Aceh yang Inspiratif Mengubah Lahan Ganja jadi Lahan Palawija

Daerah

Penerangan Kodam Iskandar Muda Gelar Acara Ramah Tamah dan Silaturahmi Dengan Insan Media

Daerah

Kapolda Aceh Apresiasi Upaya Ditlantas dan Jajaran dalam Meminimalisir Angka Laka Lantas

Daerah

Apresiasi Polri Rekrut Difabel, Ombudsman Harap Ada Efek Bola Salju

Daerah

MEULIGOE WALI NANGGROE ACEH DIGERUDUK MASSA

Daerah

Pangdam IM Silaturahmi Dengan Forkopimda Kabupaten Aceh Barat

Daerah

Koramil 03/Gunung Meriah Pantau Banjir di Desa Cingkam, Sungai Cinendang Meluap, Akses Jalan Terganggu