Home / Pemerintah

Jumat, 2 Januari 2026 - 11:34 WIB

Syech Muharram Tegaskan Tidak Ada Perayaan Tahun Baru Masehi di Aceh Besar

BIMnews.id | Kota Jantho

Bupati Aceh Besar H. Muharram Idris yang akrab disapa Syech Muharram menegaskan bahwa tidak akan ada perayaan penyambutan Tahun Baru Masehi di wilayah Kabupaten Aceh Besar. Penegasan tersebut disampaikan Bupati usai melakukan peninjauan ke Pasar Hewan Sibreh, Kecamatan Sukamakmur, Aceh Besar, Rabu (31/12/2025).

Menurut Syech Muharram, kebijakan tersebut diambil sebagai bentuk kepedulian dan empati terhadap masyarakat Aceh yang saat ini sedang dilanda musibah bencana alam banjir bandang dan tanah longsor di sejumlah wilayah. Ia menilai, suasana duka yang masih menyelimuti masyarakat tidak pantas disandingkan dengan euforia perayaan tahun baru.

“Di Aceh Besar tidak ada perayaan tahun baru, dan kami juga berharap seluruh wilayah Aceh melakukan hal yang sama,” tegas Bupati.

Baca Juga :  PENINGKATAN PRODUKTIVITAS BAGI PESERTA PELATIHAN BERBASIS KOMPETENSI TEKNISI PROGRAM FASHION DESIGNER

Ia menjelaskan, saat ini pemerintah daerah bersama masyarakat tengah fokus melakukan pembenahan dan pemulihan pascabencana. Proses pemulihan tersebut masih terus berlangsung, seiring dengan intensitas hujan yang masih cukup tinggi, sehingga kondisi lingkungan di sejumlah kawasan belum sepenuhnya kembali normal.

Oleh karena itu, Bupati mengimbau masyarakat untuk tidak merayakan pergantian tahun secara berlebihan. Masyarakat diharapkan cukup menunggu pergantian tahun dengan cara yang sederhana, tanpa membakar mercon, petasan, atau melakukan aktivitas lain yang berpotensi mengganggu ketertiban dan keselamatan.

“Pelarangan ini bukan tanpa alasan. Ini merupakan bentuk penghormatan kepada keluarga korban yang meninggal dunia akibat musibah yang baru saja terjadi, serta wujud empati kepada saudara-saudara kita yang saat ini masih tinggal di tenda-tenda pengungsian dan sangat membutuhkan bantuan,” ujar Syech Muharram.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Besar Apresiasi Penyerahan Sertifikat Tanah Wakaf

Lebih lanjut, Bupati juga menegaskan bahwa pengamanan malam pergantian tahun tetap disiapkan oleh aparat terkait sesuai dengan ketentuan dan aturan yang berlaku. Namun, ia kembali menekankan bahwa pengamanan tersebut bukan untuk perayaan, melainkan untuk memastikan kondisi tetap aman, tertib, dan kondusif.

Pemerintah Kabupaten Aceh Besar berharap seluruh elemen masyarakat dapat mendukung kebijakan tersebut demi menjaga stabilitas daerah, memperkuat rasa kebersamaan, serta menumbuhkan solidaritas sosial di tengah kondisi duka yang sedang dialami bersama.

Dengan sikap saling peduli dan menahan diri, Bupati meyakini Aceh Besar dan Aceh secara umum akan mampu melewati masa sulit ini dan bangkit kembali dengan semangat kebersamaan.(***)

BIMnews.id – LINA

Share :

Baca Juga

Pemerintah

Bupati Aceh Besar Serahkan Raqan Perubahan Anggaran Tahun 2025 Ke DPRK

Pemerintah

Bupati Aceh Besar Pertegas Pelaksanaan Misi Pembangunan Pendidikan

Pemerintah

PENINGKATAN PRODUKTIVITAS BAGI PESERTA PELATIHAN BERBASIS KOMPETENSI TEKNISI PROGRAM FASHION DESIGNER

Pemerintah

Bupati Lantik Kepala Puskesmas dan Tenaga Fungsional di Lingkungan Dinas Kesehatan Aceh Besar

Pemerintah

RUMAH SAKIT ISLAM IBNU SINA SIGLI KERJASAMA BIDANG PELAYANAN KESEHATAN BERSAMA DISNAKERMOBDUK ACEH

Pemerintah

KADIS KOMINSA ACEH BERSAMA STAF SILAHTURRAHMI KE PERUM LKBN ANTARA

Pemerintah

Hasil donor darah melebihi target pada Dinas tenaga kerja dan Mobilitas Penduduk Aceh

Daerah

Pj Gubernur Safrizal Resmikan Gedung Baru Dinas Perkim Aceh, Minta ASN Kerja Lebih Baik