Home / News

Selasa, 11 April 2023 - 22:45 WIB

Personel Ditreskrimsus Polda Aceh Bagikan 250 Paket Takjil untuk Masyarakat

BIMnews.id | Banda Aceh

Personel Ditreskrimsus Polda Aceh membagikan 250 paket takjil berbuka puasa kepada masyarakat yang melintas di jalan depan Mapolda Aceh, Jeulingke, Kota Banda Aceh, Selasa, 11 April 2023.

Ikut terlibat dalam pembagian takjil tersebut Kabagwassidik Ditreskrimsus, Plh. Kabagbinopsnal, dan Kasikorwas PPNS beserta anggota Ditreskrimsus Polda Aceh.

Baca Juga :  Tiba di Polda Aceh Penyidik Langsung Periksa Abu Laot

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan, pembagian takjil tersebut adalah momentum mencari keberkahan di bulan suci Ramadan dan wujud kepedulian Polri, dalam hal ini Ditreskrimsus Polda Aceh kepada masyarakat pengguna jalan.

“Pembagian takjil untuk berbuka puasa ini adalah wujud kepedulian Ditreskrimsus Polda Aceh kepada pengendara, sekaligus momentum mencari berkah di bulan suci Ramadan,” kata Joko, dalam rilisnya, Selasa, 11 April 2023.

Baca Juga :  Anggota Kompolnas Ajak Masyarakat Berantas Radikalisme

Joko berharap, apa yang dilakukan Ditreskrimsus tersebut bermanfaat dan dapat membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan pada bulan suci Ramadan.(***)

BIMnews.id – NAZAR

Share :

Baca Juga

News

BAPASLON TANDATANGANI PERNYATAAN MENJALANKAN MoU HELSINKI DAN UUPA

News

Kadisdik Aceh Tekankan Semangat Transformasi, Disiplin, dan Kolaborasi ASN Menuju Pendidikan Berkualitas

News

Bupati Aceh Besar Terima Kunjungan Investor Malaysia

News

Bupati Aceh Besar Harap Dukungan BNPB Atasi Kerentanan Bencana dan Krisis Air di Daerah

News

KEJATI ACEH GELAR JALAN SEHAT KELUARGA DALAM RANGKA PERINGATAN HARI BHAKTI ADHYAKSA

News

Panwaslih Kota Banda Aceh Imbau Paslon Walikota dan Wakil Walikota Banda Aceh Untuk Tertibkan APK Menjelang Masa Tenang

News

RAPI Lokal Darussalam Resmi Terbentuk

News

Polisi Salurkan Air Bersih untuk Korban Banjir di Trumon Tengah