Home / News

Rabu, 31 Mei 2023 - 17:39 WIB

Dialog Publik Terkait Kemerdekaan Pers

BIMnews.id | Banda Aceh

Kabid Humas Polda Aceh Joko Krisdiyanto beserta beberapa perwakilan dari satuan kerja yang terlibat, Kasie Humas jajaran, beserta ketua organisasi pers mengikuti dialog publik terkait Kemerdekaan Pers dan Perlindungan Jurnalis.

Dialog publik yang diselenggarakan Divisi Humas Polri itu diikuti secara virtual di ruang vidcon Polda Aceh, Rabu, 31 Mei 2023.

Joko Krisdiyanto menyampaikan, dialog ini merupakan bagian dari sosialisasi dari MoU antara Polri dengan Dewan Pers, agar dalam pelaksanaan tugas kepolisian dan kegiatan jurnalistik bisa bersinergi serta saling menjaga patron-patron hukum yang telah ada.

Baca Juga :  Pangdam IM Membuka Langsung Expo Semarak Kemerdekaan RI ke 78 Tahun 2023

Begitu juga, kata Joko, bila ada sengketa atau laporan polisi terkait dugaan pelanggaran hukum oleh insan pers, nantinya akan tetap dikoordinasikan dengan Dewan Pers untuk menentukan apakah produk yang dilaporkan tersebut di dalam konteks jurnalistik atau pidana murni.

“Dialog ini bagian dari sosialisasi MoU Polri dengan Dewan Pers, di mana perlunya adanya kepastian hukum, perlindungan, dan kemerdekaan pers. Namun, semua itu tetap mengacu pada aturan hukum yang ada dan Polri akan berkoordinasi dengan Dewan Pers atau ahli pers bila ada sengketa pers,” ujar Joko, dalam rilisnya, Rabu, 31 Mei 2023.

Baca Juga :  Kapolri Pastikan Siap Amankan Kepulangan Kepala Negara dan Delegasi KTT ASEAN

Joko berharap, wartawan khususnya di Aceh terus bermitra dan bersinergi dengan Polda Aceh dan jajaran untuk menyejukkan situasi kamtibmas dengan menyuguhkan informasi yang positif dan berimbang. (***)

BIMnews.id – NAZAR

Share :

Baca Juga

News

Ketua Bhayangkari Daerah Aceh Salurkan Paket Ramadan kepada Personel di Pos Pam Lebaran

News

Kabidpropam Polda Aceh Silaturahmi ke Pomdam IM, POM AU, dan Danlanud SIM

News

Plt. Camat Kuta Alam Mengukuhkan Tuha Peut Gampong Lambaro Skep

Hukrim

Kajari Banda Aceh Kecewa Peralihan Status Tahanan Terdakwa Korupsi di MAA

News

Mahasiswa PPG Prajabatan USK Mengadakan Program Literasi Gampong di Desa Lambeutong

News

Kapolri Sampaikan Ucapkan Terima Kasih ke Jajarannya untuk Pengamanan Arus Balik Lebaran

News

Serah Terima Kapolda Aceh akan Diwarnai Tradisi Farewell Parade

News

Pemkab Aceh Besar Santuni 1.762 Anak Yatim Piatu