Home / News

Kamis, 1 Juni 2023 - 18:22 WIB

Kapolda dan Wakapolda Aceh beserta PJU Ikuti Upacara Hari Lahir Pancasila

BIMnews.id | Banda Aceh

Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar dan Wakapolda Brigjen Syamsul Bahri beserta pejabata utama (PJU) mengikuti upacara Hari Lahir Pancasila secara virtual di Mapolda Aceh, Kamis, 1 Juni 2023. Secara langsung, upacara tersebut dilaksanakan di Lapangan Monas, Jakarta,

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan, Pancasila merupakan Dasar Negara serta landasan ideologi bagi Bangsa Indonesia. Nilai luhur yang terkandung di dalamnya telah menjadi dasar hidup bernegara sejak konsep Pancasila diperkenalkan oleh Soekarno pada 1 Juni 1945.

Baca Juga :  DINAS SOSIAL KOTA BANDA ACEH BERSAMA KOMUNITAS PEDULI UMAT MENYALURKAN BANTUAN KEPADA MASYARAKAT YANG KURANG MAMPU

Setelah melalui proses diskusi yang mendalam, ungkap Joko, para _founding fathers_ selanjutnya menyetujui Pancasila sebagai Dasar Negara yang sah serta dicantumkan dalam Pembukaan Undang- Undang Dasar 1945.

Masih Joko, peringatan hari lahir Pancasila yang kita laksanakan hari ini merupakan momen untuk mengenang, menghormati, sekaligus menghargai perjuangan pendiri bangsa dalam merumuskan Dasar Negara Indonesia.

Baca Juga :  PENYERAHAN UANG GANTI RUGI TANAH MILIK MASYARAKAT UNTUK PEMBANGUNAN BENDUNGAN KEUREUTO

“Kita sebagai generasi penerus Bangsa harus dapat memaknai Pancasila sebagai dasar negara dan landasan berperilaku dalam kehidupan bermasyarakat,” kata Joko, dalam rilisnya, Kamis, 1 Juni 2023. (***)

BIMnews.id – NAZAR

Share :

Baca Juga

News

Kapolda Aceh Pantau Situasi Perairan untuk Antisipasi Kedatangan Rohingya

News

Para Babinsa Kodam Iskandar Muda Bantu Bulog Aceh Dalam Penyerapan Gabah Petani

News

Kapolda Aceh dan Pangdam IM Pimpin Apel Pasukan Ops Mantap Brata Seulawah 2023-2024

News

APARATUR GAMPONG MIBO BAGI BLT AKHIR TAHUN 2023

News

BARANG BUKTI TERKAIT OTT KABASARNAS MASIH DI PIHAK KPK

News

PENYIDIK KEJAKSAAN NEGERI LHOKSEUMAWE MENETAPKAN TERSANGKA TINDAK PIDANA KORUPSI PPJ

News

UPT Paya Guci: Semangat Heroik Menyongsong Masa Depan Baru di Tengah Keterisolasian

News

Wujud Kepedulian Kapolri, Dua Ribu Bansos Dibagikan Ke Warga Jakarta Utara